Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sumatera Barat merupakan lembaga teknis yang melaksanakan manajemen kepegawaian daerah. Dengan visi "Mewujudkan PNS yang Profesional dalam Memberikan Pelayanan", BKD senantiasa melakukan upaya peningkatan kualitas pelayanan kepegawaian, baik kualitas SDM maupun sarana dan prasarana penunjang pelayanan. Yang menjadi obyek pelayanan BKD adalah PNS perorangan, Pensiunan PNS, Bagian Kepegawaian SKPD dilingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat, BKD Kabupaten/Kota se-Sumatera Barat, serta masyarakat umum.
Dalam rangka evaluasi pelayanan kepegawaian yang telah diberikan, BKD melakukan survey Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) yaitu data dan informasi tentang tingkat kepuasan masyarakat yang diperoleh dari hasil pengukuran kuantifitas pendapat masyarakat dalam memperoleh pelayanan dari aparatur penyelenggara pelayanan publik dengan membandingkan antara harapan dan kebutuhannya.
Dari hasil survey yang dilakukan sejak bulan Juni hingga pertengahan Desember 2014 ini diperoleh IKM pelayanan BKD sebesar 3,33. Yang menjadi responden dalam survey ini 149 orang PNS atau masyarakat yang datang berurusan ke BKD dipilih secara acak. Adapun unsur pelayanan yang dinilai meliputi:
- Prosedur pelayanan (0,283557)
- Persyaratan pelayanan (0,270694)
- Kejelasan petugas pelayanan (0,285794)
- Kedisiplinan petugas pelayanan (0,274049)
- Tanggung jawab petugas pelayanan (0,280761)
- Kemampuan petugas pelayanan (0,284116)
- Kecepatan pelayanan (0,270134)
- Keadilan mendapatkan pelayanan (0,274049)
- Kesopanan dan keramahan petugas (0,281879)
- Kepastian jadwal pelayanan (0,270694)
- Kenyamanan lingkungan (0,279642)
- Keamanan pelayanan (0,272371)
Dengan IKM sebesar 3,33 tersebut, kualitas pelayanan BKD termasuk dalam kategori sangat baik. Kepala BKD, Jayadisman, SH. M. Kn, berharap untuk tahun berikutnya IKM ini dapat meningkat sekurang-kurangnya mencapai angka 3,5. "Kita akan terus berbenah diri, sehingga good governance yang diidam-idamkan seluruh masyarakat dapat terwujud.", ujarnya.
11 September 2014 00:00:00 WIB | Post By: Admin BKD