Badan Kepegawaian Daerah

BKD Prov Sumbar - Maraknya broadcast atau pesan singkat yang menyatakan mengenai perekrutan CPNS sudah semakin meresahkan. Banyak berita menyesatkan yang sudah bermunculan kepada masyarakat. Bahkan saat ini sudah banyak beredar website-website ilegal yang digunakan oleh berbagai sindikat sebagai informasi menyesatkan tentang perekrutan CPNS.

Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) juga menemukan setidaknya ada 17 website yang belakangan ini mengunggah berita bohong tentang penerimaan CPNS tahun 2016, lengkap dengan jadwalnya. Padahal Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) sebelumnya telah mengimbau kepada masyarakat agar tidak mengindahkan informasi mengenai pembukaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) juga telah merespon dengan membuat edaran tanggal 27 Januari 2016 mengenai Sanggahan Terkait dengan jadwal penerimaan CPNS tahun 2016. Di samping itu, perlu juga di informasikan bahwa sejak tahun 2014 pemerintah telah mengembangkan sistem seleksi CPNS dengan CAT (Computer Assisted Test). Melalui pelaksanaan seleksi menggunakan CAT tersebut, dipastikan tidak ada pihak manapun yang dapat membantu kelulusan peserta.

Berikut daftar-daftar 17 wesbite yang memuat berita bohong tentang perekrutan CPNS:

http://www.cpns2016.com

http://www.cpns.info/2016/02/rekrutmen-penerimaan-cpns-2016tetap.html

http://www.cpms.info/2015/09/penerimaan-cpns-mulai-digelar-maret-2016.html

http://www.lowongankerja.com/2015/04/pendaftaran-cpns-guru.html

http://cpns.rikowijaya.com/2015/04/pendaftaran-cpns-guru.html

http://www.infocpns2016.com/agenda-jadwal-pendaftaran-cpns-2016-bulan-september/

http://pendaftarancpns.com/201602/09/pendaftaran-cpns-2016-bulan-september/

http://cpns.rikowijaya.com/2014/09/pendaftaran-cpns-html

http://www.regcpns.com/2015/09/hal-yang-dibutuhkan-untuk-mengikuti.html

http://www.cpns2016.com/2015/09/jadwal-cps-maret-2016-pendaftaran.html

http://www.cpns2016.com/716/regirstrasi-pendaftaran-cpns-maret-2016-pendaftaran.html

http://www.pendaftaran-cpns-blogspot.co/2015/11/cpns-2016-menpan-daftar-formasi-cpns.html.

http://www.infolowongancpns.com/daftar_instansi-yang-membuka-lowongan-cpns-2015-2015

http://www.cpns.info/p/daftar-isi.html

http://www.cpns2016.net

http://www.teskerja.com/2015/10/formasi-dan-pendaftaran-cpns-2016-2017-sumatera-utara.html

http://www.posmetro.info/2015/12/sebarkan-akhirnya-pendaftaran-cpns-2016.html

(Sumber: Dikutip dari berbagai sumber)

Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) - See more at: http://radarpena.com/read/2015/12/28/30313/6/2/Penerimaan-CPNS-Tahun-2016-Beredar-KemenPAN-RB-Hoax-#sthash.29Pkn6gb.dpuf
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) mengimbau kepada masyarakat agar tidak mengindahkan informasi mengenai pembukaan pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Hal ini dikarenakan beredarnya informasi yang menyebutkan tahun 2016 akan ada recruitmen CPNS untuk formasi tertentu dengan sifat terbatas. - See more at: http://radarpena.com/read/2015/12/28/30313/6/2/Penerimaan-CPNS-Tahun-2016-Beredar-KemenPAN-RB-Hoax-#sthash.29Pkn6gb.dpuf

26 Februari 2016 00:00:00 WIB | Post By: Admin BKD