JAKARTA - Bima Haria Wibisana resmi menjadi Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) setelah dilantik oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Yuddy Chrisnandi, Jumat (15/05). Bima menggantikan Eko Soetrisno yang sudah pensiun.
“Saya berpesan kepada Kepala BKN yang baru untuk memberikan keteladanan sebagaimana diarahkan Presiden melalui revolusi mental, serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat maupun stakeholder,” ujar Yuddy.
Acara tersebut dihadiri para mantan Kepala BKN Eko Soetrisno, pejabat eselon I Kementerian PANRB, BKN, LAN, dan BPKP. Selain itu hadir juga pimpinan Komisi ASN, dan para pejabat dari sejumlah Kementerian.
Yuddy mengatakan, proses penetapan Kepala BKN merupakan proses yang cukup panjang dan diseleksi oleh panitia seleksi yang dibentuk dari berbagai unsur dan kalangan, serta diperhatikan rekam jejaknya dan pengalaman yang memadai sehingga menghasilkan orang-orang terbaik.
“Walaupun saya memiliki kewenangan diskresi, tapi tidak saya gunakan. Keterpilihan ini sepenuhnya merupakan hasil seleksi pansel yang obyektif dan diputuskan oleh Presiden,” ujar Yuddy Chrisnandi yang mengaku baru pertama kali melantik pejabat selama enam bulan menjadi Menteri PANRB.
Dijelaskan, setiap prosesnya berdasarkan Undang-Undang nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara dan harus transparan, terbuka bagi siapapun yang memenuhi standar, serta harus melalui seleksi, bebas dari kepentingan dan memiliki integritas yang baik supaya menghasilkan orang yang baik juga. “Terimakasih atas pengabdian dan jasa-jasanya ketika memegang jabatan, baik untuk Kepala BKN yang sekarang maupun yang terdahulu. (Sumber: MENPANRB)
18 Mei 2015 00:00:00 WIB | Post By: Admin BKD