Badan Kepegawaian Daerah

Jakarta - Humas BKN, Komitmen BKN dalam pelaksanaan Reformasi Birokrasi perlu dilakukan secara konsisten. Hal ini disampaikan Wakil Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana saat membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Kepegawaian di Aula gedung I lantai 5 Kantor Pusat BKN Jakarta, Rabu (11/2/2015). Hadir mendampingi Sekretaris Utama BKN Usman Gumanti dan Kepala Biro Kepegawaian BKN Warli.

Lebih Lanjut Wakil Kepala BKN Bima Haria Wibisana mengatakan, peningkatan kualitas layanan kepegawaian merupakan indikator atas komitmen BKN dalam melaksanakan Reformasi Birokrasi secara konsisten. Guna tercapainya kepuasan pengguna layanan BKN, komitmen untuk secara konsisten meningkatkan pelayanan adalah mutlak. Itu merupakan dasar pelaksanaan Reformasi Birokrasi, ujar Bima. Oleh sebab itu, Bima menambahkan, tidak ada garis finish dalam pelaksanaan Reformasi Birokrasi. Karena tujuan dari Reformasi Birokrasi ialah kepuasan masyarakat, maka pelaksanaannya tidak mengenal garis finish, tutupnya.

Kepala Biro Kepegawaian BKN Warli saat dimintai keterangannya sesaat sebelum Rakor dibuka menerangkan bahwa latar belakang terselenggaranya Rakor tersebut ialah untuk mendorong percepatan program Reformasi Birokrasi dan meningkatkan koordinasi pelayanan kepegawaian di BKN. Kita semua ingin layanan-layanan yang masuk dalam program Reformasi Birokrasi BKN semakin meningkat pada prakteknya. Oleh karenanya Rakor ini terselenggara, jelas Warli. Warli menambahkan, Rakor yang diikuti pejabat kantor BKN Pusat dan 14 Kantor Regional akan berlangsung selama 2 hari, 11-12 Februari 2015. Mengingat load pekerjaan di BKN sedang padat. Rakor ini hanya akan diselenggarakan selama 2 hari, pungkas Warli. (Sumber:BKN)

 

16 Desember 2014 00:00:00 WIB | Post By: Admin BKD