Badan Kepegawaian Daerah

Australia Award menawarkan beasiswa pascasarjana kepada warga negara Indonesia. Program ini merupakan kerjasama Pemerintah Australia dengan Indonesia yang telah berlangsung lebih dari 60 tahun dan menjadi bagian penting dari program kerjasama pembangunan Australia di Indonesia.

Proses seleksi mahasiswa penerima beasiswa ini terbuka untuk umum dengan bidang studi prioritas:

  1. Pertumbuhan yang berkelanjutan dan manajemen ekonomi;
  2. Demokrasi, keadilan dan pemerintahan yang baik;
  3. Investasi untuk pembangunan manusia; serta
  4. Keamanan dan kedamaian.

Banyak manfaat yang diperoleh dari program beasiswa ini, seperti pra-kursus bahasa Inggris, biaya pendidikan penuh, biaya hidup selama di Australia dan sebagainya. Calon penerima beasiswa sudah dapat mendaftarkan diri secara online di web http://oasis.ausaid.gov.au mulai tanggal 1 Februari s.d 30 April 2015.  

Sosialisasi Beasiswa Australia Award yang dilaksanakan hari ini (4/2) di aula BKD Prov. Sumbar diikuti oleh utusan SKPD lingkup Pemprov. Sumbar serta BKD Kabupaten/Kota se-Sumbar. Informasi lebih lanjut tentang beasiswa Australia Award dapat dilihat di www.australiaawardsindonesia.org.


26 November 2014 00:00:00 WIB | Post By: Admin BKD